Harga Samsung Galaxy Ace 4 – Samsung Galaxy Ace 4 adalah ponsel Android yang ringkas dengan harga yang tidak terlalu mahal. Galaxy Ace 4 memiliki desain premium yang terkesan sporty yang menawarkan kenyamanan bagi penggunanya.
Melongok dapur pacunya, spesifikasi Galaxy Ace 4 dibenamkan prosesor Quad Core 1Ghz RAM 512MB untuk versi 3G sedangkan untuk versi LTE memiliki prosesor Quad Core 1.2 Ghz RAM 1GB.
Desain dan tampilan Galaxy Ace 4 sejatinya adalah versi yang lebih kecil dan lebih murah dari Galaxy S5 Mini. Sulit untuk menemukan perbedaan dalam desain dari keduanya yang terlihat klasik.
Galaxy Ace 4 adalah ponsel yang ringkas dan ringan dengan bentuk yang solid meski hanya terbuat dari plastik. Memiliki ukuran yang lebih kecil berarti layarnya juga lebih kecil. Dengan bentang 4,3 inci, terpaut sedikit dengan layar Galaxy S5 Mini. Suguhan layar cukup tajam, terang dengan warna-warna jenuh dari panel TFT LCD.
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Ace 4
|
1,1 Jutaan Rupiah |
|
Samsung Galaxy Ace 4 |
|
4.0″ TFT Capasitive , 480 x 800 Pixel |
|
121.4 x 62.9 x 10.8 mm, 123,8g, Plastik |
|
3G HSDPA, HSPA+ |
|
v4.4 Kit Kat |
|
CPU Broadcom BCM21664 + GPU Broadcom VideoCore IV |
|
RAM : 512 MB , Internal : 4 GB , MicroSD : up to 64 GB |
|
5 MP , Autofocus, LED Flash |
|
0.3 MP |
|
Accelerometer, Proxymity |
|
Iris Charcoal, Classic White |
|
LiIon 1500 mAh |
[artikel number=3 tag=”smartphone-samsung” ]
Ada tombol Home di bawah layar yang diapit tombol soft untuk fungsi Back dan Multitask dengann bezel besar untuk mengakomodasinya. Ada juga bezel besar di atas layar dan di kedua sisi sehingga memberinya tampilan yang terkesan tebal.
Memang Galaxy Ace 4 membawa dimensi 121,4 x 62,9 x 11mm, meskipun tidak terlalu berat yaitu hanya 130,3 g. Satu-satunya aspek yang terlihat gaya dan berbeda adalah lekukan faux-metalik, meski hanya terbuat dari plastik namun terlihat seperti logam.
Sama halnya seperti Galaxy Core II, Galaxy Ace 4 untuk sistem operasinya sudah menggunakan OS Android paling terbaru yaitu 4.4 KitKat.
Pada bagian memori internalnya, untuk Galaxy Ace 4 versi LTE dan Galaxy Ace 4 3G sama-sama memiliki memori internal 4GB dan masih bisa diperluas dengan adanya slot microSD hingga 32GB. Secara performa jeroan, Galaxy Ace 4 sudah cukup memuaskan dalam menjalankan berbagai aplikasi di dalamnya. Masalah timbul saat dipaksa menjalankan game 3D yang butuh proses komputasi berat.
Pada sektor kameranya, smartphone Samsung terbaru ini memiliki dual kamera namun tak ada Pembaruan semenjak Ace 3. Kamera utamanya sebesar 5MP dengan lampu LED Flash dan memiliki fitur auto fokus.
Sedangkan kamera depan berkekuatan 1,3 MP untuk selfie dan juga memiliki kemampuan merekam video. Untuk menunjang kinerja prosesornya, Samsung Galaxy Ace 4 dipasok daya dari baterai dengan kapasitas sebesar 1.800 mAh untuk versi LTE dan 1.500 untuk versi 3G. Baterai cukup untuk penggunaan hingga 11 jam pemakaian normal.
Kelebihan Samsung Galaxy Ace 4:
- Harga cukup terjangkau
- 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
- 3G HSDPA 900 / 2100
- Memori eksternal : microSD, up to 32 GB
- Memori Internal : 4 GB
- Kamera Utama : 5 MP, 2592 ? 1944 pixels, autofocus, LED flash
- OS sudah terbaru : Android OS, v4.4.2 (KitKat) Prosesor : Dual-core 1.0 GHz
- GPRS ; EDGE ; 3G ; WLAN ; Bluetooth ; USB
Kekurangan Samsung Galaxy Ace 4:
- RAM 512 MB
- Kamera depan beresolusi 1,3 MP yang kurang sip bila digunakan untuk berfoto selfie
- Desain standar khas Samsung
Baca Juga : Samsung Galaxy J2 Prime Harga dan Spesifikasi
Harga Samsung Galaxy Ace 4 Baru dan Bekas di Indonesia
Harga Baru : Rp. 1.099.000
Harga Bekas: Rp. 700.000
Demikianlah review mengenai harga dan spesifikasi Samsung Galaxy Ace 4 terbaru di Indonesia. Semoga dapat bermanfaat untuk Anda.